Thursday, 18 December 2014

Yamaha Jupiter MX King, 136 KM/J



Yamaha Jupiter MX King yang akan menjadi pesaing Suzuki Satria FU ternyata memiliki top speed di angka 136 km/jam. Kecepatan maksimal dari sosok Jupiter MX King ini di dapat dari video teaser Yamaha Exciter RC (nama Yamaha Jupiter MX King) di Vietnam jelang perilisannya tanggal 18 Desember mendatang yang diunggah akun YamahaMotorVN.

Meski mengusung mesin 150cc SOHC berbasis sama dengan mesin yang diusung New Vixion Lightning (NVL), namun dalam video teasernya terlihat jika Yamaha Jupiter MX King bisa menembus kecepatan 136 km/jam di putaran mesin menyentuh redline (kemungkinan di angka 10.000 rpm). Top speed ini melebihi top-speed dari Yamaha New Vixion Lightning yang berada di angka 132 km/jam. Memang, dengan kabar jika klaim tenaga mesin yang mencapai 16 hp dan bobot motor yang lebih ringan meski dengan velg dan ukuran ban yang sama, wajar jika Yamaha Jupiter MX King ini miliki kecepatan lebih tinggi dari NVL. Akan tetapi, untuk ukuran motor bebek dengan mesin 150cc SOHC, top speed berhasil menembus angka 136 km/jam merupakan psy-war tersendiri bagi para pesaing di pasaran nantinya.



Honda SH150i

PT AHM  luncurkan skutik Honda SH150i bergaya Eropa, skutik ini sudah lama dikenal dan populer di Eropa. Desainnya yang elegan, lincah se...